Bila kalian penggemar Detective Conan, pernahkah sekilas terbesit rasa penasaran sebenarnya apa maksud dari sudut aneh yang ada di rambut aneh Ran Mouri? Jika baru sadar dan memikirkannya tenang saja, sebab pengguna twitter Jepang dengan akun @takumitoxin telah mengungkapkan jawabannya.
Dengan ilustrasi yang dia buat sendiri, ada perbandingan antara Ran versi asli dengan Ran versi buatannya. Ternyata rambut aneh Ran adalah angkatan dari belahan rambut yang membentuk poni. Pengungkapan fakta yang cukup logis ini langsung membuahkan puluhan ribu retweet dan beragam komentar.
Termasuk salah satunya yang bertanya tentang rambut di telinga, yang dijawab langsung dengan perbandingan penyanyi Jepang, Shizuka Kudo.
Takumi lalu menjelaskan bila rambut aneh Ran tersebut awalnya tidak begitu menonjol. Namun lambat laun menjadi naik dan menjadi semacam simbol hingga di anime telah berubah sedemikian rupa yang menjadi sangat sulit dikenali.
Bagaimana pendapat kalian? Tidak seaneh Goku di Dragon Ball bukan?
No comments:
Post a Comment