Fumika Shimizu, aktris cantik dari Jepang yang pensiun dini dari dunia hiburan dengan alasan yang mengejutkan, kembali menimbulkan kegemparan. Namun kali ini kabar mengejutkannya datang dari bassist grup KANA-BOON, Yuuma Meshida, yang mengeluarkan permintaan maaf dengan mengirimkan fax pada agensi tempat Shimizu bernaung yang mengakui hubungan cinta terlarangnya dengan mantan aktris itu di masa lalu.
Seperti dilansir dari aramajapan.com, permintaan maaf Meshida itu muncul setelah Fumika Shimizu menceritakan tentang hubungannya yang gagal dalam buku berjudul “Zenbu, Icchau ne” (Aku akan mengatakan semuanya) yang diterbitkan pada tanggal 17 Februari yang lalu setelah ia pensiun. Dalam bukunya, Shimizu mengungkapkan bahwa mantan kekasihnya telah menjadi sumber dari masalah yang dialaminya, yang ternyata adalah Meshida.
Menurut pernyataan Meshida, ia telah menikah dengan istrinya pada bulan April 2014 dan mulai berkencan dengan Shimizu pada bulan Juni 2015 namun menyembunyikan status pernikahannya dari Shimizu dan juga publik. Karena tidak bisa menyembunyikan perasaannya pada Shimizu dan membutuhkan waktu untuk membenahi hubungannya dengan istrinya, Meshida baru mengatakan yang sejujurnya tentang status pernikahannya dan telah meminta maaf pada Shimizu di bulan September 2015. Meski demikian mereka baru putus hubungan pada bulan Januari 2016.
Akibat tindakannya yang telah menyakiti istrinya dan Fumika Shimizu, dan ketidaknyamanan yang disebabkannya terhadap orang-orang di sekelilingnya serta para penggemar Shimizu, Meshida pun meminta maaf melalui pernyataannya. Saat ini, hubungan antara Meshida dengan istri dan orang tuanya baik-baik saja dan ia telah meminta maaf kepada mereka.
No comments:
Post a Comment